Green School Festival SMPK Santa Maria 2 Malang
Pada tanggal 6 November kemarin ada kegiatan Green School Festival atau yang sering disebut juga GSF. GSF diadakan di seluruh Jawa Timur salah satunya di kota Malang dengan sekolah-sekolah yang sangat beragam. GSF ini memiliki tujuan penting. Maka dari tujuan GSF tersebut banyak sekolah yang ini serta dalam kegiatan ini. Untuk memeriahkan kegiatan ini SMPK Santa Maria 2 Malang ikut serta dalam kegiatan ini. Seluruh warga sekolahpun ikut dalam kegiatan ini.
SMPK Santa Maria 2 Malang ini sudah mempersiapkan kegiatan ini sejak bulan Oktober lalu. Seluruh warga sekolah ikut serta dan membantu agar dapat memenangkan perlombaan GSF ini. Warga sekolah ikut dalam menjaga lingkungan agar bersih dan membantu dalam menghias sekolah.Yaitu,dengan memberi slogan-slogan di kamar mandi,membuat mading tentang lingkungan hijau,mengecat tong sampah dan membedakan menjadi 3 macam sampah agar memudahkan saat membuang sampah dan lain.
Warga sekolah juga berlatih untuk penyambutan juri Green School Festival ini dengan membuat yel-yel tentang lingkungan hijau. Hingga siswa-siswa terpotong jam pelajarannya untuk berlatih yel yel GSF ini. Pada tanggal 6 November kemarinjuri datang ke SMPK Santa Maria 2 Malang untuk menilai. Para siswapun langsung menyambutnya dengan yel-yel yang diajarkan.Beserta penampilan-penampilan dari ekstrakulikuler yang ada di sekolah.
Green School festival ini memiliki tujuan yang sangat penting bagi kehidupan di bumi. Yaitu, dapat menyadarkan pada manusia bahwa menjaga lingkungan itu sangat berguna.Serta lingkungan bersih dapat membuat kita nyaman dan lebih enak dilihat.GSF ini menarik sekolah-sekolah untuk menjaga lingkungannya agar tetap bersih.
0 komentar:
Posting Komentar